Posts

Showing posts from December 16, 2015

Ayam Goreng Mentega

Image
Olahan ayam yang praktis ga pake lama dan semua orang suka.. bahan : 1/2 kg ayam 1 sdt garam 1 sdt merica bubuk minyak untuk menggoreng ayam 2 sdm mentega 1 sdm minyak goreng 2 siung bawang putih. memarkan lalu cincang 2 cm jahe, memarkan lalu cincang 1 sdm kecap asin 2 sdm kecap manis 1 batang daun bawang, iris 25 ml air 1 buah jeruk limau, ambil airnya langkah : Potong ayam menjadi 8 bagian. Lumuri potongan ayam dengan garam dan merica. Diamkan 15 menit. Panaskan minyak goreng dalam wajan di atas api sedang. Goreng ayam hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Panaskan mentega dan minyak goreng dalam wajan, tumis bawang putih dan jahe hingga harum. Masukkan kecap asin, kecap manis, daun bawang, dan air. Aduk rata . masukkan ayam goreng dan air jeruk limau, aduk hingga tercampur rata. Matikan api. sajikan ayam goreng mentega selagi hangat. Note : karna ayam ga diungkep dulu, goreng ayamnya dengan api seda